Italia Gagal Kawinkan Gelar, Mancini Salahkan Bonucci

Italia Gagal Kawinkan Gelar, Mancini Salahkan Bonucci

MILAN — Italia dipermalukan Spanyol di kandang sendiri pada semifinal UEFA Nations League 2020/2021 hari ini. Kekalahan 1-2 di San Siro tersebut mengakhiri rekor 37 pertandingan tanpa kekalahan Italia.

Tidak hanya itu, mimpi mengawinkan gelar Piala Eropa dan UEFA Nations League pun buyar. Sebelumnya, Italia menjadi kampiun Piala Eropa 2020 Juli lalu.

“Sangat disayangkan kekalahan terjadi di Milan, tetapi ada kebanggaan atas hasil yang luar biasa ini. Ini adalah tahap yang diperlukan dalam proses pertumbuhan untuk tim yang masih bisa melakukan jauh lebih baik,” kata kapten Italia, Giorgio Chiellini kepada RAI Sport.

Sementara itu, pelatih Italia, Roberto Mancini mengatakan, kekalahan timnya dipengaruhi kartu merah yang diterima Leonardo Bonucci.

Menurut dia, seharusnya Bonucci menghindari kartu kuning kedua dalam pertandingan ini. “Permainan memang seperti ini, terkadang insiden mengubahnya,\" ujarnya kepada RAI Sport.

Baca juga:

\"Babak pertama bisa dengan mudah berakhir 1-1. Jelas, Spanyol menjaga bola dengan baik, tetapi mengecewakan kalah seperti ini, turun menjadi 10. Kami membuat kesalahan yang seharusnya tidak kami lakukan pada level ini,” imbuh Mancini.

Menurut Mancini, kartu merah ini bisa diperdebatkan meski ia secara terbuka mengeritik Bonucci. “Sejujurnya, saya tidak melihat kartu kedua, tapi bukan itu intinya. Leo seharusnya tidak membuat dirinya dihukum dalam kedua situasi itu,” tegas Mancio.

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: